![]() |
Wakil Bupati Barsel Kristianto Yudha bersama sejumlah pejabat Provinsi Kalteng dan Pejabat lingkup Barsel Senin (21/4/2025) |
BUNTOK, BBNews -Pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Tahun 2026, melibatkan sejumlah anggota DPRD dan pejabat tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). Kegiatan tersebut di gelar di Aula Bappeda Barsel Senin (21/4/2025).
Tampak hadir dalam kegiatan itu, anggota PRD Provinsi Kalteng Daerah Pemilihan IV, Dr Ampera AY Mebas, SE, MM, MTh, MH, Yetro Midel Yoseph dari Fraksi PDIP, Ir Habib Sayid Abdurahman, MM dari Fraksi PKB, dan Kepala Bapperida Provinsi Kalteng Ir Leonard Ampung, MM MT.
Wakil Bupati Barsel Ir Kristianto Yudha dalam sambutannya saat membuka secara resmi kegiatan itu mengatakan bahawa secara umum, Musrenbang merupakan wadah dialog dan konsolidasi antara seluruh unsur yang berkepentingan, baik yang secara langsung maupun tidak langsung terlibat atau terdampak oleh program dan kegiatan pembangunan daerah.
”Forum ini menjadi bagian penting dari proses perencanaan pembangunan yang bersifat partisipatif, di mana berbagai pandangan, usulan, serta kebutuhan masyarakat dihimpun dan dibahas bersama,” ujarnya.
Wakil Bupati Barsel yang akrab disapa Tanto juga mengajak seluruh peserta yang hadir, baik dari unsur DPRD, perangkat daerah, akademisi, pelaku usaha, tokoh masyarakat, hingga organisasi kemasyarakatan untuk dapat memberikan saran, pandangan, dan masukan konstruktif dalam forum tersebut.
“Karena setiap ide dan usulan yang disampaikan sangat berarti bagi penyempurnaan dokumen untuk Tahun 2026 ini, dan agar kegiatan ini benar-benar mencerminkan kebutuhan riil masyarakat serta menjawab tantangan pembangunan secara cepat tepat sasaran,” tukasnya. (Red1)